Ternyata Ada Makanan, Buah, Sayuran Yang Tidak Boleh Disimpan di Kulkas Lemari Es

Biasanya orang-orang akan menyimpan makanannya pada kulkas. Tak semua dari makanan tersebut bisa disimpan dengan suhu dingin. Ternyata ada sebagian jenis bahan makanan, buah, ataupun sayuran yang tidak boleh disimpan di dalam kulkas ataupun lemari es pendingin.

Apa penyebab dan alasannya? Sederhana saja, makanan tersebut dapat kehilangan rasa dan tekstur aslinya. Kulkas juga dapat menyebabkan beberapa makanan menjadi cepat berjamur ataupun mengering dan menjadi keras.

Lalu makanan, buah, ataupun sayuran seperti apa yang sebaiknya tidak disimpan di dalam kulkas atau lemari es pendingin? Berikut ini ulasannya. Letakkan jenis bahan makanan dibawah ini di ruangan terbuka seperti meja dapur ataupun tempat lain dengan suhu kamar. Hal ini merupakan cara terbaik dalam menjaga buah dan sayuran agar bisa tetap dalam kondisi segar dan baik.

Baca juga: Manfaat Ampas Kopi Untuk Kecantikan dan Kesehatan

Beberapa Jenis Makanan Yang Tidak Bisa Disimpan Di Kulkas / Lemari Es

Kentang
Menyimpan kentang dalam lemari pendingin juga dapat mengakibatkan berubahnya rasa dan terbentuk kentang yang berpasir. Disarankan untuk menyimpan kentang menggunakan kantong kertas, lalu letakkan di tempat gelap. Untuk mengurangi kelembaban jangan menggunakan kantong plastik karena akan menyebabkan mudah berair.

Buah Tomat
Bila tomat dimasukkan ke dalam kulkas dapat menghilangkan rasa dan tekstur tomat itu sendiri. Ada baiknya untuk meletakkan tomat di dalam keranjang meja dapur. Dan jika ingin agar buah tomat menjadi cepat matang, kita bisa menempatkan dan membungkusnya dengan kertas terlebih dahulu sebelum disimpan.

Bawang Putih
Bawang putih akan menjadi cepat berjamur jika ditempatkan di dalam kulkas. Lebih bagus menyimpan bawang putih di area yang sejuk, gelap, dan berventilasi baik.

Bawang Boambay
Bawang boambay dapat disimpan bersamaan dengan kentang. Tempat yang baik adalah di tempat bersuhu sedang, gelap, dan berventilasi baik. Gunakan kantong kertas untuk membungkusnya.

Buah Melon dan Semangka
Jika belum dipotong melon dan semangka sebaiknya disimpan pada ruangan ber suhu kamar. Nanti setelah dipotong dapat masukkan ke dalam lemari pendingin.

Buah Jeruk
Jeruk lebih baik disimpan di tempat sejuk dan gelap selama jangka waktu beberapa hari. Setelah beberapa hari simpanlah jeruk di lemari pendingin.

Buah Pisang
Pisang disarankan disimpan pada tempat dengan temperatur sedang. Tujuannya agar buah ini dapat matang dengan sempurna. Jika diletakkan di dalam kulkas, pisang akan cepat matang dan warnanya berubah menjadi kecoklatan.

Buah Alpukat
Jika belum matang alpukat dapat ditempatkan pada ruangan bersuhu kamar. Sedangkan jika sudah matang lebih bagus kalau disimpan pada lemari pendingin.

Roti
Roti akan menjadi kering dan membuatnya mengeras jika diletakkan dalam kulkas. Sebaiknya simpan roti pada runag bersuhu kamar.

Bumbu Masak
Area yang sejuk, kedap udara, dan kering adalah tempat yang ideal untuk menempatkan bumbu dapur karena akan melindungi mereka dari kelembaban dan oksidasi.

Minyak Goreng
Minyak dapat menggumpal dan menjadi keras apabila disimpan pada lemari es. Sebaiknya simpan minyak pada tempat sejuk dan gelap.

Madu
Madu akan menggumpal dan mengeras jika disimpan di dalam kulkas. tempatkan madu di ruang sejuk dan jauh dari sinar matahari.

Kopi
Rasa dan aroma wangi kopi akan berkurang jika diletakkan pada kulkas. Letakkan kopi di tempat sejuk dan gelap.

Demikianlah artikel kali ini yang membicarakan mengenai bahan makanan yang tidak boleh disimpan di dalam kulkas. Mudah-mudahan dapat bermanfaat bagi pembaca.