Inspirasi Model Rambut Untuk Wanita Gemuk Agar Terlihat Kurus

Style dan model rambut memiliki peranan yang sangat besar terhadap penampilan wajah seseorang, terutama kaum wanita. Dengan potongan rambut yang tepat, tampilan wajah seorang wanita bisa terlihat lebih sesuai, lebih cantik, lebih anggun dan lebih menarik.

Itulah sebabnya kenapa potongan rambut itu sangat penting. Pada perempuan yang berbadan gemuk misalnya, dengan potongan rambut yang tepat, wanita yang memiliki kelebihan berat badan akan bisa terlihat lebih kurus dan semakin menarik.
model rambut untuk wanita gemuk

Nah, berbicara mengenai potongan rambut, pada kesempatan kali ini akan dibagikan sedikit informasi mengenai inspirasi model rambut untuk wanita bertubuh gendut. Berikut ini pilihan yang bisa Anda pertimbangkan.

Gaya Rambut Yang Sesuai Dengan Wanita Gemuk

Half Updo

Potongan rambut Half Updo dapat membuat wajah Anda terlihat lebih anggun dan lebih tirus. Potongan rambut ini banyak digunakan oleh para selebriti ternama dunia yang mengalami permasalahan wajah gemuk, termasuk salah satunya adalah Adele.

Secara keseluruhan, model rambut ini tergolong sangat simpel. Proses pengaplikasiannya pun tergolong cukup mudah dan tidak membutuhkan waktu yang lama.

Pixie

model rambut ikal pendek panjang untuk wanita gemuk
Pixie merupakan salah satu model rambut pendek untuk cewek gemuk yang sangat populer di kalangan para selebriti. Beberapa kalangan selebriti yang menerapkan model rambut ini adalah Yuni Sara, dan Miley Cyrus.

Bila dibandingkan dengan model rambut panjang, model rambut ini cenderung jauh lebih simpel dan lebih mudah untuk diatur.

Dalam prakteknya nanti, karena dipotong pendek, model rambut pixie akan membuat wajah Anda terlihat agak sedikit kurus. Selain itu juga akan terkesan sebagai perempuan yang atraktif dan enerjik.

Oh ia, karena potongan rambut ini memiliki bentuk yang “tajam”, potongan rambut ini juga sangat cocok untuk digunakan oleh Anda yang berwajah bulat.

Long Wavy

model rambut orang gemuk
Style rambut untuk wanita berbadan bongsor satu ini dapat membantu menutupi bagian wajah dan pipi yang lebar.

Dengan potongan rambut ini, wajah Anda akan terlihat jauh lebih kurus dan juga lebih tirus. Tidak hanya itu, potongan rambut ini juga akan membuat Anda terkesan lebih trendi dan juga lebih feminin.

Sayangnya, untuk bisa mengaplikasikan potongan rambut ini dibutuhkan waktu yang tidak sebentar. Selain itu, perawatannya juga relatif cukup ribet, sehingga kurang cocok untuk Anda yang memiliki jadwal aktivitas harian padat.

Sassy Bob

model rambut untuk orang gemuk agar terlihat kurus dan langsing
Model rambut pendek untuk perempuan simpel yang satu ini juga sangat cocok untuk Anda yang memiliki berat tubuh yang gemuk dengan bentuk wajah yang bulat. Bila diterapkan dengan tepat, model rambut yang satu ini akan membuat wajah Anda terlihat lebih kurus, lebih kasual, dan lebih trendi.

Karena style rambut ini adalah potongan pendek, proses perawatan yang dibutuhkan untuk menjaga dan menata jenis gaya rambut ini cenderung relatif cukup simpel dan tidak memakan banyak waktu. Oh ia, sekedar informasi, model rambut ini merupakan salah satu model rambut populer di kalangan para wanita Korea lho..

Side Swep

style gaya potongan rambut wanita gemuk
Untuk Anda yang memiliki ukuran tubuh besar, model rambut panjang wanita side swep ini sangat cocok untuk Anda yang tidak hanya sekedar ingin terlihat kurus, namun juga ingin terlihat anggun dengan rambut terurai.

Dengan menerapkan model rambut ini, selain akan terlihat tirus, wajah gemuk Anda juga akan terlihat makin anggun dan menawan.

Proses pengaplikasian model rambut ini memang membutuhkan waktu yang agak sedikit lama. Namun begitu, jika diterapkan dengan tepat, hasilnya benar-benar akan sangat memuaskan. Sebagai informasi tambahan, model rambut ini sangat banyak digunakan oleh para artis ternama dunia dalam acara-acara penghargaan lho.